Gojek Pastikan Mitra Driver Dapat Vaksinasi

Sebagai bentuk upaya menyukseskan program pemerintah, penyedia layanan transportasi on-demand, akan mendaftarkan mitra driver untuk melakukan vaksinasi.

Gojek Pastikan Mitra Driver Dapat Vaksinasi
Press conference Gojek bersama SBM ITB.

Surabaya, HARIAN BANGSA.net - Sebagai bentuk upaya menyukseskan program pemerintah, penyedia layanan transportasi on-demand, akan mendaftarkan mitra driver untuk melakukan vaksinasi. Sebelumnya, Gojek memperkuat protokol Jaga Kesehatan, Kebersihan, dan Keamanan (J3K) sudah diterapkan di awal pandemi.

Chief Transport Officer Gojek, Raditya Wibowo menyampaikan, program yang akan dilakukan dalam pandemi ini adalah memberikan vaksinasi pada mitra gojek. Menurutnya, vaksinasi tersebut penting. Apalagi Gojek menjadi garda depan.

"Nanti kita akan berikan vaksinasi pada semua mitra. Mudah-mudahan segera terlaksana dan semua mendapat vaksinasi agar pengguna tidak merasa takut akan keselamatan mereka menggunakan layanan kami," katanya, Rabu (17/3).

Bekerja sama dengan Halodoc, menjadi mitra resmi Kementerian Kesehatan  dalam menghadirkan Pos Pelayanan Vaksinasi Covid-19 secara drive thru yang tersedia hingga akhir  2021. Gojek mengikutsertakan ratusan mitra driver lansia dalam kegiatan vaksinasi ini.

Seperti diketahui, Gojek saat ini sudah melakukan protokol kesehatan. Seperti penggunaan sekat pelindung pada armada GoRide dan GoCar. Pengoperasian Zona NyAman J3K (titik tunggu atau pemesanan GoRide dan GoCar Instan). Layanan Drive-Thru Vaksin dan Vaksinasi Mitra.

Sementara itu, protokol J3K Gojekdinilai sebagai prokes terlengkap dibandingkan 12 pemain serupa di 10 negara menurut hasil riset Sekolah Bisnis dan Manajemen, Institut Teknologi Bandung (SBM ITB) 2020 yang dijelaskan dalam virtual, Selasa (16/3).

Dalam riset ini, SBM ITB membandingkan kebijakan protokol kesehatan tiap pelaku industri dalam memberikan keamanan lebih bagi mitra driver dan pelanggan. Layanan transportasi Gojek seperti protokol J3K telah dikenal sebagai protokol kesehatan berstandar tinggi untuk layanan angkutan online.

Director Center for Policy and Public Management  SBM ITB,  Yudo Anggoro mengatakan, sebagai wadah dari populasi besar mitra driver, Gojek memiliki kesempatan membantu pemerintah menekan penyebaran Covid-19 lewat inisiatif yang dijalankan.

"Gerakan #PesanDariRumah dari Gojek mendukung upaya kolektif pelanggan serta mitra driver agar tetap produktif dan berperan aktif menanggulangi penyebaran Covid-19," ungkap Yudo.

"Kami menghadirkan gerakan #PesanDariRumah. Terinspirasi dari aspirasi keluarga mitra driver yang selalu mengingatkan dan meningkatkan kedisiplinan serta tanggung jawab bersama antara pelanggan serta mitra driver dalam menerapkan protokol J3K selama berkendara,” tambah Raditya.(sby1/rd)