Kepergok Curi Motor, Babak Belur Dimassa

Padoli (40), warga Sidotopo, Surabaya berhasil diringkus polisi lantaran kepergok mencuri sepeda motor di kawasan Jalan Raya Muhajirin RT 27 RW 01, Cemandi, Kecamatan Sedati, Sidoarjo.

Kepergok Curi Motor, Babak Belur Dimassa
Padoli yang kini meringkuk di tahanan Polsek Sedati.

Sidoarjo, HARIAN BANGSA.net - Padoli (40), warga Sidotopo, Surabaya berhasil diringkus polisi lantaran kepergok mencuri sepeda motor di kawasan Jalan Raya Muhajirin RT 27 RW 01, Cemandi, Kecamatan Sedati, Sidoarjo.

Kapolsek Sedati AKP Anak Agung Gede Putra Wisnawa mengatakan, dari tangan tersangka polisi mengamankan barang bukti. Di antaranya satu unit sepeda motor nopol W 3460 QB dan sebuah kunci T.

"Kami amankan setelah berhasil ditangkap warga," kata AKP Anak Agung Gede Putra Wisnawa, Kapolsek Sedati, Selasa (25/8).

Agung menceritakan, aksi pencurian itu terjadi Senin (24/8) sekitar pukul 08.00 WIB. Awalnya, Khoirotul Ilmi (korban) memarkir sepeda motornya di depan toko. Tak lama setelah parkir, korban mendengar suara kendaraan.

"Karena penasaran, korban keluar dan melihat seorang laki-laki membawa sepeda motornya jenis Scoopy. Korban langsung berteriak maling," kata agung.

Karena panik, tersangka langsung meninggalkan kendaraannya dan tersangka berusaha kabur. Nahas, korban yang terlanjur berteriak maling, warga sekitar langsung mengejar pelaku. "Berhasil di tangkap dalam kondisi babak belur," pungkasnya.(cat/rd)