Ketua AKD Jombang Borong Durian Wonosalam
Wonosalam merupakan salah satu kecamatan yang berada di Kabupaten Jombang penghasil buah durian dengan rasa yang lezat dan sudah cukup terkenal.
Jombang, HARIANBANGSA.net - Wonosalam merupakan salah satu kecamatan yang berada di Kabupaten Jombang penghasil buah durian dengan rasa yang lezat dan sudah cukup terkenal. Kali ini, wilayah dengan dataran tinggi tersebut menggelar acara Bazar Durian. Acara ini dilaksanakan di Lapangan Kecamatan Wonosalam, selama dua hari, yakni Sabtu dan Minggu (25-26/2).
Dalam acara tersebut, nampak Ketua Asosiasi Kepala Desa (AKD) Kabupaten Jombang Warsubi. Dia didampingi keluarganya serta sejumlah kepala desa (kades) di Jombang memborong buah durian dari setiap stan bazar yang ada.
Tiap stan bazar dibeli 5 buah durian dengan total keseluruhan mencapai ratusan buah. Selanjutnya, disantap bersama-sama rombongannya. "Kami keliling dan alhamdulillah kami beli lima butir di tiap-tiap lapak, tadi dibagi ke teman-teman," ucap Warsubi.
Dengan rasanya yang cukup lezat dan luar biasa ini, Warsubi menyebut jika harga durian Wonosalam sangat murah. Yakni antara Rp 50-60 ribu per buah. "Durian Wonosalam punya citarasa manis, legit, pahit, dan enak sekali. Durian Wonosalam sangat istimewa. Harganya sangat murah," tuturnya.
Dikatakan, dengan adanya acara ini, akan dapat mengangkat produk-produk lokal dan membantu para petani durian Wonosalam. "Ini adalah produk unggulan Jombang yang harus ditingkatkan dan dilestarikan. Tentunya bazar durian ini sangat membantu para petani lokal," ujar Warsubi.
Masih menurut pria yang baru saja meraih penghargaan PWI Jombang Award 2023 pada kategori Tokoh Peduli UMKM ini berharap, petani terus meningkatkan produksi durian dan berinovasi dengan berbagai jenis varian. "Tanah yang subur di Wonosalam ini untuk durian sangat bagus sekali, jadi masyarakat harus ada inovasi dengan produk baru yang sangat unggul," tukasnya.
Sementara, salah satu petani dan penjual durian Wonosalam, Suep, mengaku senang dengan perhatian para tokoh dan masyarakat Jombang terhadap kemajuan produk Durian Wonosalam. "Seharian tadi ratusan terjual. Ada pembeli dari Mojokerto, Gresik, Lamongan tadi ada juga dari masyarakat Jombang," ujarnya.
Suep pun berterima kasih atas dukungan semua pihak untuk kemajuan petani durian Wonosalam. "Semoga kegiatan Bazar Durian Wonosalam bisa lancar dan terima kasih atas dukungan semua pihak," pungkasnya.(aan/rd)