Krista Exhibitions Gelar Indo Beauty Expo
Krista Exhibitions akan menggelar pameran Indo Beautu Expo - K Beauty Expo Indonesia pada 21- 23 September 2023.
Surabaya, HARIANBANGSA.net - Krista Exhibitions akan menggelar pameran Indo Beautu Expo - K Beauty Expo Indonesia pada 21- 23 September 2023. Kali ini hadir di Jakarta International Expo (JIEXPO), Kemayoran, Jakarta.
CEO Krista Exhibition Daud Salim mengatakan, hadirnya pameran ini juga bersamaan dengan Indo Healty Care Expo 2023. Selain bidang kecantikan juga bidang kesehatan. Para produsen bisa mempromosukan dan menjual produk maupun jasa pada konsumen dalam gelaran bertaraf internasional," katanya, Senin (18/9).
Ketua Umum Anggota Riteil Indonesia Roy Nicholas mengatakan, kegiatan ini bisa membangkitkan sektor kosmetik dan alat-alat kesehatan. Karena pandemi, sekarang melalui momentum expo membangkitkan semangat para produsen dan produser.
"Badai pasti berlalu. Artinya 1 titik sudah berlalu tetapi kita masih dihadapkan pada ekonomi global. Dunia sedang tidak baik-baik saja tetapi Indonesia masih baik," ujarnya.
Pihaknya juga mengapresiasi untuk Krista karena menyelenggarakan expo. Dari sektor hulu sampai hilir dibuatkan expo untuk mempertemukan pembeli. “Jadi konsumen diajak hadir ke expo untuk memilih produk yang dibutuhkan. Disitu produsen bisa promo produk dan jasanya," jelasnya.
Ketua Umum PPAK Indonesia Solihin Sofian mengatakan, membuat exhibition ini adalah tindakan nyata memperkenalkan produk kecantikan melalui pameran. "Ada peningkatan jumlah produsen industri kecantikan. Pada 2022 ada 748 dan 2023 meningkat menjadi 1090," terangnya.
Asdep SDM Parekraf Kemenko Marves Hermin Esti mengatakan, berdasarkan data dari BPOM pada 2021 ada pertumbuhan 9,61 yang mendaftarkan produknya ke BPOM. Sedangkan 2023 tumbuh 20,6 persen. "Pelaku usaha tersebut didominasi UMKM hingga 80-an persen," ujarnya. (diy/rd)