Optimis Jual Baru dan Bekas Tata Motors
Menjadi salah satu dealer, used car, dan service spare parts resmi Tata Motors se-Jatim, SS Mobil 21 optimis bakal mampu membesarkan Tata Motors.
Surabaya, HARIAN BANGSA.net - Menjadi salah satu dealer, used car, dan service spare parts resmi Tata Motors se-Jatim, SS Mobil 21 optimis bakal mampu membesarkan Tata Motors. Baik untuk unit baru maupun unit lama (second). Hal ini dikatakan Owner SS Mobil 21 Sugeng Sumarsono, Selasa (15/9).
"Sebenarnya, kami fokus pada penjualan Tata Mobil untuk used car atau mobil bekas. Semenjak dealer Tata Motors tutup, kami juga melayani penjualan unit baru. Karena kami juga memiliki bengkel dan penjualan spare part resmi," ujar Sugeng.
Ia melihat ada peluang di masa pandemi saja masih ada penjualan. Berarti ada peluang di masa mendatang. Sementara dealer Tata di Jatim masih belum dibuka, Sugeng berinisiatif untuk melakukan kerjasama dengan bengkel dalam hal pembelian spare parts.
"Rencananya akan dimulai bulan depan. Maksudnya mulai melakukan kerja samanya. Saat ini masih dalam rancangan, kita masih mengumpulkan data-data bengkel yang akan kami ajak kerja sama," terangnya.
Dengan adanya 3S (Sales, Service, Spare Parts) membuatnya yakin bakal meningkatkan penjualan untuk produk Tata Motors. Apalagi ia menjual semua merek kendaraan. Tentunya membuat pelanggan bisa mencari yang dibutuhkan.
Ditanya terkait strategi pasca dibukanya delaer Tata, Sugeng justru senang. Hal tersebut bukan menjadikannya persaingan, justru saling melengkapi. Karena seperti yang dijelaskannya bahwa ia fokus pada used car.
"Justru akan bagus. Nantinya ada tukar tambah mobil, masih tetap berputar. Jadi bukan pesaing bagi saya. Intinya malah ini membantu saya, kalau ada tukar tambah kan lebih bagus," ungkapnya.(sby1/rd)