Pasaien Covid Naik Signifikan, Khofifah Ajak Bermohon pada Allah Diberi Kekuatan
SURABAYA, HARIANBANGSA.net - Pasien positif Covid-19 di Jatim naik lagi cukup siginifikan di angka 119 orang menjadi 2491. Hal ini dikatakan oleh Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa di Gedung Negra Grahadi saat sesi jumpa pers hari Rabu (20/5/2020) malam.
"Dua hari ini peningkatannya sangat signifikan. Sama-sama kita mohon kepada Allah, kita semua diberikan kekuatan, kesabaran, kesempatan untuk menyelesaikan persoalan ini," ujar Gubernur.
“Untuk orang dengan status PDP dari angka 5.198 kemarin kini menjadi 5.274 dan orang dengan status ODP dari angka 22.985 kini menjadi 23.151,” jelas Khofifah yang juga mantan Menteri Sosial RI ini.
Lebih lanjut Gubernur mengabarkan, pasien yang terkonfirmasi negatif atau sembuh hari ini ada 16 orang, masing-masing 1 dari Kabupaten Tulungagung dan Kabupaten Malang, 2 dari Kabupaten Probolinggo dan 12 dari Kota Surabaya. Total yang sudah sembuh di Jatim hingga hari ini ada 403 orang atau setara 16,18 persen.
Sedangkan untuk pasien yang meninggal per hari ini ada 13 orang yaitu masing-masing 1 dari Kabupaten Kediri, Kabupaten Mojokerto, Kabupaten Pasuruan, Kabupaten Sidoarjo dan Kabupaten Malang, sedangkan 8 dari kota Surabaya. Total yang meninggal di Jatim ada 243 orang atau setara 9,76 persen.
Untuk kasus baru sebanyak 119 orang, masing-masing 1 berasal dari Kabupaten Lumajang, Kota Batu, Kabupaten Kediri, Mojokerto, Lamongan, Sampang dan Jember. Kemudian masing-masing 2 berasal dari Kabupaten Jombang, Pamekasan, Sidoarjo dan Magetan. Lalu 5 dari Kabupaten Ponorogo, 6 Kabupaten Ngawi, 8 Kabupaten Gresik dan 86 dari Kota Surabaya.
"Mudah-mudahan Allah bukakan pintu kemudahan dan kesuksesan kita bisa melayani masyarakat sebaik-baiknya terutama yang terkonfirmasi Covid-19 sebanyak mungkin bisa kita sembuhkan jika ada kegagalan maka kita harap sekecil-kecilnya," harap Khofifah. (dev/ns)