Program Berbasis Hulu Diyakini Efektif, Tekan Penyebaran Covid-19
Program pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) berbasis hulu atau tingkat RT/RW itu diyakini efektif untuk menekan angka penyebaran Covid-19. Untuk itu, Bupati Jember Hendy Siswanto akan terus melanjutkan program tersebut.
Jember, HB.net - Satuan Tugas (Satgas) penanganan Covid-19 Jember terus melakukan upaya mendatangi warga yang menjalani isolasi mandiri (isoman). Kali ini giliran warga di Kelurahan Banjarsengon Kecamatan Patrang, Jember.
Program pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) berbasis hulu atau tingkat RT/RW itu diyakini efektif untuk menekan angka penyebaran Covid-19. Untuk itu, Bupati Jember Hendy Siswanto akan terus melanjutkan program tersebut.
Hendy menjelaskan, tujuan PPKM berbasis hulu itu tidak hanya memberikan bantuan sembako saja namun pihaknya juga memberikan edukasi agar warga yang isoman dan warga sekitar masyarakat lebih optimis pada masa pandemi, sehingga tidak perlu ada rasa takut, dan yang terpenting masyarakat diminta disiplin melaksanakan protokol kesehatan (prokes).
"Dengan kegiatan ini kita bisa menekan angka peredaran covid, sehingga warga yang sedang isoman juga banyak yang sembuh, sebab saat ini Jember masih berada di level 3," ungkapnya.
"Kita sementara ini akan terus fukuskan di tiga Kecamatan kota, Keliwates, Sumbersari dan Patrang. Kerena tiga kecamtan itu masih menjadi penyumbang angka terbanyak pasien Covid di Jember, angkanya mencapai 60 persen," imbuh Bupati hendy.
Terkait perpanjangan PPKM darurat hingga 16 Agustus, Bupati menjelaskan kebijakan tersebut dari pemerintah pusat, "Jember hingga saat ini masih di level 3, mudah-mudahan dengan adanya perogram ini kita segera menuntaskan peredaran covid di Jember," pungakasnya. (yud/eko/diy)